5 Seleb Pria Korea dengan Perubahan Bentuk Tubuh yang Mencengangkan


Tubuh yang sehat dan berotot memang dambaan setiap lelaki, namun untuk mendapatkanya tentu tidaklah mudah. Perlu kerja keras dan kesungguhan untuk membentuk tubuh yang sehat. Berikut adalah lima selebriti Korea yang mempunyai kesungguhan dan tekad yang kuat untuk membentuk tubuh mereka agar terlihat lebih sehat. 

1. Choi Si-won


Penyanyi yang terkenal dengan grup boy bandnya, Super Junior, ini memang tidak main-main dalam hal menjaga tubuhnya. Terbukti ketika ia memulai debutnya di Super Junior pada tahun 2005 badan Si-won walau terlihat sedikit berisi masih tidak terlihat berotot. Namun terlihat ketika ia membintangi serial televisi She Was Pretty pada tahun 2015 tubuhnya mengalami perubahan drastis dari sebelumnya. Tentu untuk mendapatkan tubuh yang seperti itu Lee Min-ho harus berjuang keras dalam hal olahraga dan menjaga pola asupan makanan.  

2. Lee Jong-suk


Lee Jong-suk pertama kali mendapatkan perhatian publik ketika ia mendapatkan peran di serial televisi Secret Garden pada tahun 2010. Lee sendiri awalnya adalah seorang model yang memulai karirnya di peragaan busana Seoul Collection pada tahun 2005. Dengan tuntutan pekerjaanya sebagai model, Lee memang sudah mempunyai bentuk tubuh yang menarik dan fit namun ototnya yang kekar seperti sekarang masih belum terlihat.

Pada tahun 2015 Lee membintangi serial televisi Pinocchio, dalam salah satu adeganya terlihat perubahan dari tubuh Lee yang cukup drastis dibandingkan dengan saat ia menjadi seorang model.

3. Nichkhun


Nichkhun seorang artis asal Thailand yang terkenal bersama boy bandnya 2PM ini memang sudah memiliki tubuh yang cukup berisi dan berotot. Hal ini karena debutnya di MNET's Hot Blood, sebuah program televisi yang menyiarkan pelatihan fisik intensif yang harus dilalui oleh 13 orang pria. Namun pada tahun 2011 ketika muncul iklan minuman bersoda di televisi, terlihat badan Nichkhun terlihat lebih besar dan berotot dari sebelumnya.

4. Lee So-hyuk


Bisa dibilang perubhan bentuk tubuh Lee So-hyuk adalah yang paling signifikan dibandingkan yang lainya. Lee memulai karirnya sebagai model pemotretan dari majaln-majalah terkenal, sebagai seorang model pola makan Lee sangatlah dijaga karenanya walaupun tubuh Lee terlihat kurus namun tetap terlihat fit dan berbentuk.

Setelah meninggalkan karirnya di dunia modeling dan menapaki karir baru sebagai aktor, Lee berusaha untuk memperbaiki bentuk tubuhnya agar terlihat berotot. Terbukti di serial drama High School King of Savvy, tubuh Lee menampakan perubahan yang sangat signifikan dari sebelumya.

5. Kim Woo-bin


Kim mulai dikenal publik saat membintangi serial drama remaja School 2013 di sini ia memenangkan penghargaan pertamanya sebagai aktor sebagai aktor pendatang terbaik. Pada serial televisi Uncontrollably Fond terlihat tubuh Kim yang berotot sangat berbeda jauh dengan tubuhnya dulu saat masih di bangku sekolah. 

Bagaimana apakah perubahan tubuh artis-artis di atas tadi menginspirasi kamu untuk lebih giat berolahraga? Namun ingat selain rajin berolahraga, asupan makanan juga penting untuk meningkatkan volume tubuh kamu.

Sumber: https://www.idntimes.com/
Share on Google Plus

About Blued Indonesia

    Blogger Comment
    Facebook Comment