21 Tips Cari Pacar Dan Pacaran Untuk Gay Supaya "Kejombloan" Berakhir!


Hi setelah menyaksikan @Lucifer91 live di Blued kemarin malam kami berhasil merangkum 21 Tips yang disampaikan oleh Lucifer, berikut tips cara cari pacar dan pacaran ala Lucifer:

Coba aplikasi dating online, Blued Adalah pilihan sempurna untuk aplikasi gay kamu, karena fiturnya lengkap dan menjaga privacy kamu sekalipun kamu discreet!

Perbanyak teman baik heteroseksual maupun LGBT dan masuklah ke dalam komunitas di mana kamu bisa berkenalan dengan banyak komunitas LGBT.

Jagalah perilaku, jangan berlebihan! Bukannya menentang faham kebebasan berekspresi dan menjadi diri sendiri. Tetapi kadang ada baiknya kita menjaga kondisi disekitar kita lebih „kondusif”.

Be, act and talk smart. Memang betul, smart looking = sexy looking.

Keep him interested and curious about you. Instead be a good listener. Jangan terlalu banyak bicara tentang diri kalian dulu, buat mereka penasaran. Lebih baik jadi pendengar dulu.

Jika ketemuan atau kencan, cari tempat yang tidak biasa. Bikin ketemuan kalian fun.

Jangan mau diajak "tidur” pada pertemuan pertama!

Saat berkencan atau jalan bareng, jangan pernah memuji orang lain bahwa orang itu ganteng. Setiap orang pasti ingin menjadi satu-satunya perhatian saat kencan, bukan?

Jangan berkencan dengan orang yang sudah punya pacar!

Jangan pasang harapan terlalu besar dulu! Setelah kencan pertama, jangan berharap dulu dia akan jadi pacar kalian. Harus lebih bisa sabar dan menikmati waktu.

Jangan langsung panggil target kalian dengan kakak, kak, adek, dek atau semacamnya. Karena kadang orang tersebut bisa „ill-feel” dengan sapaan tersebut.

Do not be pushy! Jangan menjadi terlalu pemaksa (kehendak) dan selalu ingin tahu.

Do not be clingy be caring dan daring instead! Jangan suka „ngelendot” dan nempel yang berlebihan dengan orang yang kita suka. Berikan perhatian yang tidak berlebihan.

Do not stalk! Jangan menjadi orang yang ingin tahu (seperti mata-mata) semua aktifitas dan keberadaan orang yang sedang kalian suka.

Jangan menjadi seorang pengirim sms yang menyebalkan! Lebih baik kirimkan pesan-pesan ucapan seperti „semoga harimu menyenangkan hari ini!”. Jika dia belum membalas sms kalian, jangan kirimkan sms lagi, banyak hal yang membuat seseorang tidak bisa langsung membalas sms.

Do not be a whore! Setialah, hargai hubungan kalian. Bisa diakui memang saat ini begitu mudahnya mencari teman kencan sesaat online.

Quality not quantity. Mungkin tidak semua orang punya waktu banyak untuk jalan, sedikit apapun waktu tersebut, gunakan sebaik-baiknya.

Cobanya untuk membayar sendiri porsi makanan dan minuman kalian saat jalan bersama. Jangan mengharapkan pacar atau orang yang mengajak ketemuan untuk membayar porsi kalian! Walaupun akhirnya dia memaksa untuk membayar, tetapi gestusmu untuk membayar sendiri merupakan hal yang positif.

Jadilah orang yang selalu tepat waktu.

Jaga privasi orang yang sedang dekat dengan kalian. Kisah hidup kalian bukan untuk konsumsi publik.

Komunikasi yang sehat. Biacarakan yang perlu dibicarakan tetapi tetap selektif.


Semoga Tips-tips ini berguna ya. Bahwa tip-tip itu selalu manjur adanya adalah sebuah mitos, jadi jangan sepenuhnya berpegang teguh pada tip-tip di atas. Gunakan insting kalian. Semangat Mbloooo...!!!
Share on Google Plus

About Blued Indonesia

    Blogger Comment
    Facebook Comment