Lima Alasan Cowok yang Hobi Membaca Wajib Dipertahankan



Hobi membaca merupakan salah satu hobi yang menarik dan asik untuk ditekuni di antara para cowok. Meskipun ia sering tenggelam dalam dunianya sendiri, kamu tak perlu khawatir akan diabaikan karena dengan hobinya ini semakin akan menambah keromantisan kalian. Nah, berikut  alasan kenapa cowok yang hobi baca wajib kamu pertahankan.


1. Wawasannya luas
Dengan banyak membaca otomatis banyak pengetahuan yang diserap oleh otak kita. Walaupun hobinya baca komik atau novel sekalipun, hal itu tetap akan merangsang otaknya untuk berpikir kritis dan logis. Coba cewek mana yang ga suka sama cowok yang pintar. Setuju gak?


2. Setia
Dengan hobi baca bukunya ini, biasanya mereka akan tenggelam dalam dunianya sendiri. Ketika dia sudah asik dengan satu buku yang dibacanya, ia akan fokus untuk membaca buku tersebut. Nah, jika ia mempunyai pacar, ia tidak akan berpaling darimu karena yang terpenting untuk dirinya adalah kamu dan buku yang dibacanya.


3. Ngobrol dengannya tidak akan membosankan
Dengan wawasannya yang luas dan pengaruh dari berbagai cerita yang menarik dari semua buku yang dibacanya, akan berpengaruh pada kualitas obrolannya. Pastinya ia akan mempunyai bahan yang banyak untuk didiskusikan bersama kamu, ataupun ngobrol dengan leluconnya yang lucu. Hal ini pun akan menambah keseruan hubungan kalian.


4. Hangout dengannya pun akan seru
Biasanya orang yang hobi baca akan memiliki imajinasi dari latar cerita dalam sebuah buku. Terkadang ia ingin mengalami latar yang terjadi dalam cerita tersebut, sehingga ketika kalian kencan tak jarang kalian akan diajak ke tempat-tempat yang seru ataupun sekedar duduk bersama di kedai kopi sambil membaca buku favorit kalian masing-masing akan menambah romantis hubungan kalian.


5. Plus, dia juga sayang keluarga
Dengan hobi membaca yang biasanya ia lakukan sejak kecil akan membuatnya lebih sering tinggal di rumah. Ia senang menghabiskan waktunya untuk bercengkrama dengan buku-buku dan keluarganya. Oleh karena itu, dengan hobi bacanya ini ia pasti akan sangat menyayangi keluarganya dan otomatis akan menyayangimu dengan tulus.

Disadur dari IDNTimes.com
Share on Google Plus

About Blued Indonesia

    Blogger Comment
    Facebook Comment